MPLS Hari Kedua SMAK Giovanni Kupang Dipenuhi Semangat, Edukasi, dan Kejutan Tamu Internasional
MPLS Hari Kedua SMAK Giovanni Kupang Dipenuhi Semangat, Edukasi, dan Kejutan Tamu Internasional
Sumber Gambar: Dokumentasi Pribadi.
Kupang, Rabu, 16 Juli 2025, Suasana pagi di SMA Katolik Giovanni Kupang dipenuhi semangat dan antusiasme para peserta Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) tahun ajaran 2025/2026. Sejak pukul 06.20 WITA, para peserta telah berbaris rapi untuk mengikuti absensi, sebelum diarahkan menuju aula utama guna mengikuti rangkaian kegiatan hari kedua MPLS.
Kegiatan diawali dengan pemaparan materi tentang Profil Organisasi Siswa Intra Sekolah (OSIS) yang dibawakan oleh Andreas D.C. Tamonob selaku Ketua Koordinator OSIS dan Angeline P.A. Meomanu sebagai Wakil Ketua Koordinator. Dalam sesi ini, seluruh pengurus inti dan perwakilan dari masing-masing departemen naik ke panggung untuk memperkenalkan diri serta memaparkan program kerja mereka kepada para peserta.
Setelah itu, acara dilanjutkan dengan sesi penting mengenai Pengenalan dan Penguatan Budaya Sekolah serta Tata Tertib Penanganan Masalah Siswa yang dibawakan oleh Pak Anselmus Abi, S.Ag., dan dimoderatori oleh ibu Maria S. Sonya Mukin, S.Pd. Materi ini bertujuan untuk menanamkan pemahaman kepada peserta MPLS mengenai nilai-nilai budaya yang berlaku di SMA Katolik Giovanni Kupang serta peraturan sekolah yang wajib dipatuhi.
Menjelang pukul 08.45 WITA, suasana kembali hangat dengan penampilan hiburan dari Band SMAK Giovanni Kupang yang tampil memukau sebagai selingan sebelum materi selanjutnya dimulai.
Selanjutnya, RD Thomas Theofilus Kampur, Pr., menyampaikan materi bertema Pola Penumbuhan dan Penguatan Karakter, dengan pendampingan dari Frater Steven. Materi ini bertujuan membantu para peserta mengenali proses pertumbuhan remaja dan pentingnya pembentukan karakter positif, seperti sopan santun, tanggung jawab dan kebiasaan baik.
Momen mengejutkan terjadi saat kunjungan tak terduga dari CEO Alana Kaye College, Mrs. Alana Anderson, bersama Mr. David Thomson (Manajer Operasional Internasional), Pak Edward (alumni SMAK Giovanni), dan Ibu Elin. Para tamu dari Australia ini datang secara khusus karena ketertarikan mereka terhadap reputasi SMAK Giovanni Kupang serta ingin mempromosikan program pendidikan tinggi di Australia kepada para siswa.
![]() |
CEO Alana Kaye dari Australia, Mrs. Alana Anderson, bersama tim. Sumber Gambar: Dokumentasi Pribadi. |
Setelah kunjungan, para peserta diberikan waktu istirahat selama 15 menit untuk menikmati snack dan minuman di kantin sekolah. Pada pukul 11.00 WITA, kegiatan dilanjutkan dengan sesi yang dibawakan oleh Pak Drs. Yohanes Lelan, guru Bimbingan Konseling. Ia menyampaikan materi mengenai cara mengenal lingkungan sekolah dan menjalin interaksi yang positif antar siswa. Dalam paparannya, ia juga menekankan pentingnya memahami kondisi nyata yang sering dihadapi remaja dalam kehidupan sehari-hari.
Usai sesi tersebut, peserta diberi waktu istirahat makan siang sekaligus kesempatan untuk mengumpulkan tanda tangan dari anggota OSIS sebagai bagian dari tantangan MPLS. Hiburan dari band sekolah kembali menghangatkan suasana sebelum peserta diarahkan kembali ke aula.
Materi berikutnya dibawakan oleh Ibu Lasmini Harmastuti, S.Pd., dengan judul "Peranan dan Layanan Perpustakaan Sekolah". Dalam pemaparannya, Ibu Lasmini menjelaskan tujuan perpustakaan sebagai pusat belajar dan berpikir kritis siswa. Ia juga memperkenalkan slogan perpustakaan yaitu "Baca, Refleksi, dan Bertumbuh", serta menjelaskan fasilitas, jam layanan, tata tertib kunjungan, dan sanksi bagi keterlambatan pengembalian buku.
![]() |
Outbound MPLS di lapangan Sport Center. Sumber Gambar: Dokumentasi Pribadi |
Setelah sesi tanya jawab, kegiatan dilanjutkan dengan outbound di Sport Center yang dipandu oleh tim OSIS. Berbagai permainan seru disiapkan untuk melatih kekompakan, kerja sama, dan solidaritas antar peserta MPLS. Kegiatan diakhiri dengan sesi foto bersama dan doa penutup sebagai ungkapan syukur atas kelancaran kegiatan hari itu. (Stev_Fr).
Sesi Wawancara Peserta
Nama: Bonar Gultom
Asal Sekolah: SMPK Santa Maria Assumpta
Bagaimana perasaan mengikuti MPLS hari ini?
“Saya merasa senang dan seru karena bisa dapat banyak teman baru, bertemu kakak kelas, dan belajar hal-hal baru.”
Apa kegiatan favoritmu hari ini?
“Saya paling suka saat bermain bersama di lapangan dan bertukar pikiran dengan teman. Saya juga sangat tertarik dengan materi tentang perpustakaan dan profil remaja.”
....
Teruslah melangkah lebih jauh SMA Katolik Giovanni Kupang 😇 Love, Service and Obidience.
Komentar
Posting Komentar